Penandatangan MOU – Universitas Telkom & MarkPlus Institute
Dalam rangka memperluas kerjasama akademik Telkom University kembali menjalin kerjasama dengan MarkPlus Institute. Acara penandatangan MOU ini dilakukan di Kampus Universitas Telkom secara onsite pada hari Jumat, 04 Maret 2022.
Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Telkom Prof. Dr. Adiwijaya dengan didampingi oleh Dekan Fakultas Ilmu Terapan Angga Rusdinar Ph.D. serta perwakilan pejabat tinggi lain di lingkungan Telkom University.
Adapun pihak MarkPlus Institute dihadiri oleh Direktur Utama Markplus Institute Hermawan Kartajaya, Business Executive Tiara Aninditha, Senior Business Analyst Dylan Milanda, Corporate Communication Delia Amanda, dan Branch Head MarkPlus Bandung Putri Roszalina Zizi Dewata.
Setelah acara penandatangan Nota Kesepahaman, acara dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama dalam bidang Pengembangan Kompetensi Mahasiswa dan Dosen, dan sesi diskusi, dimana dalam jangka waktu dekat akan dilanjutkan dengan implementasi kerjasama dalam bidang akademik yang akan menguntungkan kedua belah pihak.