Tel-U Menjalin kerjasama dengan UMSU

Universitas Telkom kembali menjalin kerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), adapun acara penandatangan MOU dilakukan secara online melalui media Zoom, pada hari Senin, 13 September 2021.

Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Telkom Prof. Dr. Adiwijaya dengan didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik : Dr. Dadan Rahadian, S.T., M.M, Wakil Rektor Bidang Sumber Daya : Andijoko Tjahjono, S.T, Wakil Rektor Bidang Admisi, Kemahasiswaan dan Alumni : Dr. Dida Diah Damajanti, S.T., M.Eng. Sc, Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, dan Kerjasama : Dr. Ir. Rina Pudji Astuti, M.T, Direktur Kerjasama Strategis dan KUI : Lia Yuldinawati, S.T., M.M., Direktur Pasca Sarjana Dan Advance Learning : Dr. Iis Kurnia Nurhayati, S.S., M.Hum. serta pejabat tinggi lain di lingkungan Universitas Telkom.

Adapun dari pihak UMSU dihadiri oleh Rektor UMSU Prof. Dr. Agussani., M.AP, Wakil Rektor I : Prof. Dr. Muhammad Arifin, S.H., M.Hum., Wakil Rektor II    Assoc. Prof. Dr. Akrim, S.Pd.I., M.Pd., Wakil Rektor III Assoc. Prof. Dr. Rudianto, S.Sos., M.Si., Ketua Lembaga Kerjasama Dan Urusan Internasional (LKUI) : dr. Eka. Airlangga. M.Ked(Ped)., Sp.A, Wakil Direktur Pascasarjana : Assoc. Prof. Dr.Mhd.Fitra Zambak.M.Sc , Kepala Biro Kemahasiswaan : Radiman, S.E., M.Si., Kepala Biro Administrasi Akademik dan Data (BAAD) : Dr. Marah Doly Nasution, S.Pd M.Si , dan Kepala Humas : Dr. Ribut Priadi., M.Ikom.

Setelah acara penandatangan Nota Kesepahaman, acara dilanjutkan dengan diskusi singkat agar implementasi kerjasama lebih lanjut dapat segera terwujud.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *