Penandatangan MOU antara Universitas Telkom dengan STT Indonesia Tanjungpinang

Dalam rangka memperluas kerjasama akademik Telkom University kembali menjalin kerjasama dengan Sekolah Tinggi Teknologi Indonesia (STT Indonesia) Tanjungpinang. Acara penandatangan MOU dilakukan secara onsite di Gedung Bangkit Telkom University, pada hari Jumat, 19 November 2021.

Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Telkom Prof. Dr. Adiwijaya dengan didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Admisi,  Kemahasiswaan & Alumni , Dr. Dida Diah Damajanti, S.T., M.Eng. Sc , serta pejabat tinggi lain di lingkungan Universitas Telkom.

Adapun STT Indonesia Tanjungpinang diwakili oleh  Ketua STT Indonesia Tanjungpinang : Dr. Ir. Husni Amani, M.Sc.,MBA, Sekretaris : Drs. Hendrayanto, SH., MM, Ketua Yayasan YPPKI : Syamsiah Frederick, SE., Ketua SDI : Supriyadi, S.Kom.,  serta pejabat tinggi lain di lingkungan STT Indonesia Tanjungpinang.

Setelah acara penandatangan Nota Kesepahaman,diharapkan akan melahirkan berbagai kerjasama yang akan menguntungkan kedua belah pihak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *